1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. K
  6.  » 
  7. KESEHATAN


  8. Reporter : Anisha    15 Januari 2016 19:00

    Ciri-Ciri Tahi Lalat yang Bisa Menjadi Kanker

    Tahi lalat dapat berubah menjadi ganas dan menjadi kanker kulit. Untuk itu jangan remehkan tahi lalat.

    Feed.merdeka.com - Kanker kulit adalah semua jenis pertumbuhan abnormal sel-sel kulit. Di Indonesia sendiri kasus kanker kulit terjadi sebanyak 17,5 persen dari semua kasus kanker yang ada.

    Tahi lalat pada dasarnya tidak berbahaya, tetapi ada kemungkinan berubah menjadi melanoma. Inilah jenis kanker kulit yang paling berbahaya karena kemampuannya untuk menyebar.

    "Tahi lalat memang bersifat jinak, namun tahi lalat dapat berubah menjadi ganas dan menjadi kanker kulit. Untuk itu jangan remehkan tahi lalat," ungkap dr. Afrimal Syafarudin, spesialis bedah Onkologi saat ditemui di acara 'Skin Cancer Awareness" Cegah Kanker Kulit' Jumat, 15 Januari 2016, di Auditorium RSU Bunda, Jakarta.

    Itulah mengapa sangat penting untuk mendeteksi perubahan tahi lalat menjadi melanoma sejak awal. Dr. Afrimal menjelaskan, ciri-ciri tahi lalat bisa menjadi kanker ialah Anda harus memerhatikan perubahan ukuran, warna, bentuk, area sekitar, serta diameter tahi lalat.

    "Perhatikan tahi lalat Anda. Jika warna tahi lalat tiba-tiba pucat, bentuk yang berubah dari bulat menjadi menepi, itulah tanda tanda tahi lalat ganas dan harus segera menghubungi dokter," ungkap dr. Afrimal.

    Hal serupa pun ditegaskan oleh dr. Rachel Djuanda, SpKK. Ia menyatakan seseorang bisa membedakan tahi lalat ganas atau tidak dengan strukturnya, pertumbuhan, dan pelebaran. "Tahi lalat jinak strukturnya baik. Sebaliknya, jika ganas struktur buruk," ujat dr Rachel.

    Ditambahkannya bahwa tahi lalat jinak tumbuh lambat, bahkan tidak tumbuh. Tahi lalat macam ini juga tidak meluas ke jaringan sekitar apalagi ke pembuluh darah. Tipe kulit dan paparan sinar ultra violet matahari menjadi faktor yang sangat berpengaruh terhadap angka kejadian melanoma maligna.

    Baca juga:

    Begini Cara Bedakan Tahi Lalat Biasa dan Tahi Lalat Kanker

    Cara Mudah Menghilangkan Tahi Lalat di Wajah

    10 Gejala Kanker yang Diam-diam Bersemayam di Tubuh Wanita

    Diam-diam, 6 Gejala Kanker Ovarium Ini Bisa Bisa Membunuh Anda

    Cara Mendeteksi Kanker Payudara Tanpa Harus ke Dokter

     

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES