1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. S
  6.  » 
  7. SAINS


  8. Reporter : Arman Maulana Azis    30 Desember 2015 13:38

    Cara Mengatasi Mata yang Terus Berair

    Stop mengecilkan masalah ini, bisa saja mata Anda tengah mengalami kendala kesehatan pelik.

    Feed.merdeka.com - Pernahkah mata Anda terus saja mengeluarkan air hingga menyebabkan penglihatan Anda kabur, sakit pada kelopak mata, atau mata menjadi lengket? Memang kebanyakan masalah mata berair ini terjadi pada bayi dan manula, tetapi tidak menutup kemungkinan terjadi pada Anda yang masih berusia produktif.

    Seperti yang dikutip dari nhs.uk, hal ini bisa terjadi karena kelenjar meibomian yang ada di kelopak mata mengeluarkan zat berminyak yang dapat menghambat penguapan air mata saat berkedip. Masalah ini biasanya disebut Meibomian Gland Dysfunction (MGD), atau kelainan kelenjar meibomian. Kelainan ini menyebabkan mata Anda menjadi kering dan secara refleks mata akan memproduksi air mata tambahan.

    Penyebab lain mata berair yaitu peradangan di tepi kelopak mata, kelopak mata yang masuk terlalu dalam, penyumbatan saluran air mata, iritasi, alergi, atau infeksi. Jika hal ini menggangu, Anda dapat memakai obat tetes mata untuk mengobatinya.

    Tetapi jika masalah ini serius, seperti penyempitan saluran air mata, Anda harus melakukan operasi. Bila penyebabnya karena mata kering, Anda dapat menghindari membaca, menonton televisi, dan menggunakan komputer. Kegiatan tersebut membuat Anda jarang bekedip yang mengakibatkan masalah lebih buruk. Anda dapat menggunakan obat tetes mata yang bisa dibeli di apotek atau pijat-pijat dengan lembut kelopak mata Anda untuk meregangkan saluran air mata dari penyumbatan.

    Ketika mata Anda terus berair karena infeksi dari bakteri konjungtivis, dokter akan meresepkan anti-biotik. Bisa juga menggunakan obat anti-histamin jika mata Anda terkena alergi.

    Cara lain dalam mengecek masalah penyumbatan ini yaitu meneteskan pewarna khusus pada mata. Ketika banyak cairan yang tertinggal setelah Anda berkedip selama lima menit, bisa dipastikan saluran air mata Anda tersumbat.

    Namun, lebih baik Anda pergi ke dokter mata untuk mengetahui lebih pasti mengenai penyebab mata terus berair. Bisa saja mata Anda mengalami masalah yang lebih serius. Biasanya dokter mata akan memeriksa penyebab penyumbatan saluran air mata dan menyarankan untuk menggunakan obat tetes anestesi untuk mengurangi rasa tidak nyaman. Cairan ini juga bisa langsung disuntikan pada saluran air mata Anda untuk hasil yang lebih cepat.

    Setelah melakukan dua prosedur di atas, bisa juga dilakukan scan dengan sinar-x. Untuk mengetahui lebih rinci di bagian mana penyumbatan tersebut terjadi.

    Baca juga:

    6 Ilustrasi Ini Pusingkan Mata dan Otak, Siap Melihatnya?

    Gejala Awal Sakit Mata Bermula dari 4 Masalah Ini

    Inilah Sederet Kenikmatan Ketika Hamil

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES